Tuesday, July 06, 2010

Suddenly Sunday, my 2nd home :D

Tiba-tiba minggu, begitulah celetukan kala itu di Minggu Pagi yang cerah dalam suasana kerja di Whatever Shop Desember 2007. Begitu cerianya moment itu,dan memang begitu asik dan dengan canda tawa anak2 waktu itu. Ada Mudy si kecil yang galak dan supervisor beserta mesin casio ala melodionnya, ada Dayu dengan sosok sabarnya, Woro dengan tingkah galaknya yang seringkali saya harus bertengkar  dengannya,Pandu sosok pemuda kurus dengan celana skinnynya, atau Adit seseorang yang banyak memberikan pengalaman menarik tentang hidup. Bukan sebuah band, tapi kumpulan remaja dengan tingkah lakunya yang heboh yang selalu memburu harta di tumpukan baju baju impor, atau kepandaian Mudy dalam menggunting rambut yang keren, dan mencoba membawakan beat beat ala riot girl seperti Yeah Yeah Yeah atau Young and Restless. Kerinduan buat saya untuk kembali ke waktu itu , waktu Sudsun masih dengan formasi awal. Saya juga sempat jadi additional keyboard kacangan dengan memberikan efek2 melayang yang monoton :) tapi dengan imbalan kaos Airplane yg sering mendapuk mereka. 
Kerinduan, satu kata waktu itu ketika Dayu harus hengkang demi mengejar karir di ibukota. Lulusan Cumlaude dari HI UGM ini ahkirnya digantikan Sukma Wandansari dengan nuansa Cranberriesnya. Disusul Pandu yang harus bekerja di ibukota pula sebagai pegawai bank BRI .wew. padahal musik SS waktu itu sedang sangat diapresiasi baik oleh penikmat musik YK , Solo. maupun Semarang setelah merilis EP bertajuk "Music Box" . Kelesuan Sudsun semakin menjadi jadi ketika Mudy juga harus pergi dari tengah tengah band waktu itu demi karirnya di Bandung sebelum ahkirnya kembali lagi dan menetap di Yk sebaga wartawan Bernas. Kelesuan ini mendorong saya ikut membantu mereka memberikan semangat sampai sekarang. Ya, karena saya yakin mereka sangat baik dalam memaknai esensi musik itu sendiri :D.
Waktu kembali semakin suram, ketika Adit harus dengan berat hati meninggalkan kami waktu itu u/ mengejar karirnya bersama "Butterfly" yg sekarang sudah dikontrak Musica-Trinity(artis nih ye) dan keluarnya Sukma Wandansari . Semakin berat saja beban kami. Tapi takdir berkata lain, Peto dan Helmy bergabung disusul Dini aka Dugong mengisi vokal ! dan kami berniat merilis album (walau berat) dengan segala kesibukan kami saat ini. 2 track baru kami, kami persembahkan buat kalian sebagai bentuk produktivitas kami selama ini karena tak pernah terlihat/ nongol di panggung panggung lokal :D, Jujur,diluar kekhilafan saya , saya sangat mencintai band ini :)